Sudah Resmi, Puskesmas Limpung Punya 5 Klaster Pelayanan Kesehatan
Jumadi 18 November 2024
Batang
Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki meresmikan Gedung Puskesmas Limpung.
Gedung Puskesmas Limpung yang baru ini merupakan relokasi tempat dengan sumber
dana alokasi khusus bidang fisik Dinas Kesehatan Kabupaten Batang sebesar
Rp.5,5 miliar.
Pj Bupati Batang Lani Dwi
Rejeki mengatakan, hari ini Puskesmas Limpung telah selesai pembangunannya dan
langsung melayani kesehatan masyarakat sekitar wilayah Kecamatan Limpung.
“Pembangunan yang
dilakukan ini benar-benar tepat waktu dan gedungnya pun sudah seperti rumah
sakit tipe D,” katanya usai Meresmikan di Puskesmas Limpung, Kecamatan Limpung,
Kabupaten Batang, Senin (18/11/2024).
Hal ini sebagai pemicu Sumber
Daya Manusia yang bertugas pada Puskesmas Limpung harus meningkatkan kompetensi
pelayanannya. Jangan sampai ada komplain dari masyarakat yang ingin berobat.
“Jika pelayanan kesehatan
sudah baik otomatis pastinya akan semakin banyak masyarakat yang berobat disini,”
jelasnya.
Lani juga menyampaikan
bahwa, fasilitas Puskesmas Limpung ada 5 Klaster yakni klaster pertama ada
manajemen, klaster kedua ada kesehatan ibu dan anak, klaster tiga ada usia
dewasa dan lansia, klaster empat ada pananggulangan penyakit menular, dan
klaster lima atau lintas klaster ada gigi dan mulut serta ada ruang untuk
bersalin.
“Jadi pelayanan sudah
dipisah-pisah ruangannya sesuai klaster yang memudahkan masyarakat saat
berobat. Selain itu, pembangunan gedung baru berkonsep Green Building yang
dimana pengolahan limbahnya diproses secara ramah lingkungan,” terangnya.
Dampak ke depannya
pastinya untuk persiapan mendukung peningkatan kesehatan di Kecamatan Limpung
sebagai daerah penyangga Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang.
“Semoga pada tahun
berikutnya ada lagi anggaran dana untuk perbaikan gedung puskesmas untuk kecamatan
lainnya,” pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)